4 Paskibraka Kepahiang Lolos Seleksi Provinsi

Pengibaran bendera merah putih pada upacara peringatan HUT RI di Kabupaten Kepahiang (Foto: Dok.BengkuluVoice.com)

BengkuluVoice.com, Kepahiang – Seleksi Paskibraka (Pasukan Pengibar Bendera Pusaka) tingkat Provinsi Bengkulu sudah selesai digelar. Dari Kabupaten Kepahiang diketahui ada 4 orang yang lolos dalam seleksi yang berlangsung ketat tersebut.

Kepala Dinas Parpora (Pariwisata Pemuda dan Olahraga) Kabupaten Kepahiang Teddy Adeba menerangkan peserta dari Kepahiang yang mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Provinsi Bengkulu sebanyak 8 orang. Namun yang berhasil lolos yakni 4 pasang atau 4 orang.

“Jadi ada 4 pasang dari Kabupaten Kepahiang yang akan melakukan pengibaran di Provinsi Bengkulu pada 17 Agustus nanti, mereka (4 orang) yang lolos seleksi,” ungkap Teddy.

Dari lolosnya 4 Paskibraka asal Kepahiang itu, lanjut Teddy, sebuah prestasi yang membanggakan. Untuk itu diharapkan perwakilan tersebut dapat menunaikan tugasnya dengan baik pada pengibaran nantinya.

“Mereka mengharumkan nama Kepahiang, ini membanggakan bagi kita semua,” ujarnya.

Menurutnya, seluruh anggota Paskibra Kepahiang merupakan pilihan lantaran sudah melalui seleksi demi seleksi sebelumnya.

“Semuanya terbaik, dalam hal ini yang mengikuti seleksi tingkat Provinsi sebagai perwakilan,” sampai Teddy.(bvc)

. .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *