BengkuluVoice.com, Kepahiang – Pemkab Kepahiang, Bengkulu, masih belum menuntaskan refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19.
Sekda Kepahiang Zamzami Zubir, menuturkan minimnya anggaran dan sulitnya memilih kegiatan menjadi sebab proses refocusing belum juga diselesaikan.
“Sampai saat ini kegiatan refocusing belum tuntas, maka itu disampaikan ke DPRD Kepahiang. Sekarang sedang dicoba untuk memilah kegiatan, tapi hampir seluruh kegiatan prioritas,” sampai Zamzami kepada jurnalis belum lama ini.
Ia menambahkan, persoalan lain yang dihadapi Pemkab Kepahiang adalah anggaran APBD Kepahiang yang sangat minim.
“Jika dibandingkan dengan daerah lain mungkin APBD sangat kecil, jadi suit untuk kita melakukan refocusing,” terangnya.
Kendati demikian diharapnya proses refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19 di Kabupaten Kepahiang akan dapat segera diselesaikan.(bvc)