NPHD Diteken, Anggaran Pilkada Kepahiang Rp 32 M

Penandatanganan NPHD Pilkada 2020 di Kantor DPRD Kepahiang (Foto : Humas DPRD Kepahiang)

BengkuluVoice.com, Kepahiang – Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kepahiang 2020 ditandatangani pada Selasa (01/10/2019). Penandatanganan NPHD ini dilakukan di Kantor DPRD Kepahiang.

Dari NPHD tersebut diketahui anggaran yang didapatkan KPU Kepahiang sebesar Rp 20,75 M, kemudian Bawaslu Rp 8,1 M dan Polri Rp 2,3 M dan TNI Rp 1 M. Total anggaran sekitar Rp 32 M.

Sekda Kepahiang Zamzami Zubir mengatakan penandatanganan NPHD dilakukan tepat waktu dan akan segera diteken Bupati Kepahiang.

“Kita harap Pilkada Kepahiang nantinya berjalan lancar, anggaran itu sesuai koordinasi usulan, rasionalisasi ada sedikit,” terang Zamzami Zubir kepada jurnalis.

“Untuk KPU dan Bawaslu itu sebagian kecil dananya sudah diakomodir di APBD-P Kepahiang 2019, masing – masing Rp 250 juta,” imbuhnya.

Sementara Ketua KPU Kepahiang Mirzan Pranoto Hidayat mengungkapkan NPHD telah ditandatangani tepat waktu. Pihaknya akan segera membuka rekening untuk dana Pilkada tersebut.(bvc)

. .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *