BengkuluVoice.com, Kepahiang – Dana pinjaman daerah senilai Rp 59 Miliar dari PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) untuk pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Kepahiang akan dicairkan secara bertahap.
Meski demikian, Bupati Kepahiang Hidayattullah Sjahid tetap optimis pembangunan dari penyertaan modal tersebut akan berjalan sesuai perencanaan.
“Pembangunan akan berjalan sesuai perencanaan yang ada meski penyertaan modal itu dilakukan secara bertahap. Untuk besarannya berapa yang dicairkan di tahap pertama, itu tergantung pekerjaannya,” terang Hidayat menjawab pertanyaan sejumlah jurnalis, Senin (26/08/2019).
Ia menambahkan, pembayaran bunga pinjaman atas penyertaan modal nantinya tidak mengikuti tahun anggaran melainkan disesuaikan dengan nilai yang telah dicairkan.
“Pembayaran bunga disesuaikan dengan nilai yang sudah cair, berapa yang sudah cair maka itu yang dibayar bunganya,” sampainya.
Pinjaman daerah tersebut, untuk percepatan pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Kepahiang yang meliputi pembangunan dan peningkatan jalan pusat perkantoran – Desa Barat Wetan, jalan penghubung Desa Renah Kurung – Batu Bandung – Bandung Jaya – Simpang Air Les, dan jalan penghubung Desa Sosokan Cinto Mandi – Langgar Jaya – Damar Kencana.(bvc)