101 Desa Cairkan DD Jelang Lebaran, 4 Desa Belum Cair

Kabid PPDK Dinsos PMD Kepahiang, Sainubi

BengkuluVoice.com, Kepahiang – Sebanyak 4 desa di Kabupaten Kepahiang diketahui belum mencairkan dana desa (DD) tahap pertama tahun 2019. Sementara 101 desa telah mencairkan dana tersebut menjelang lebaran.

“Sudah 101 desa yang mencairkan dana desa tahap pertama, jadi masih ada 4 desa lagi yang belum juga cairkan,” terang Kapala Dinas Sosial, Pemberdayaan dan Masyarakat Desa (Dinsos PMD) Kabupaten Kepahiang, Jan Johanes Dalos melalui Kabid PPDK, Sainubi, Selasa (11/06/2019).

Sejumlah desa yang belum mencairkan DD itu meliputi dari Desa Pagar Gunung Kecamatan Kepahiang, Desa Ujan Mas Bawah Kecamatan Ujan Mas, Desa Taba Saling dan Desa Penanjung Panjang Kecamatan Tebat Karai.

“Berkas dari 4 desa itu masih di kecamatan, terlambat usulkan, kita sudah mengingatkan untuk segera cairkan,” sampainya.

Diketahui total anggaran dana desa untuk tahap pertama tahun 2019 ini sekitar Rp 85 Miliar.

“Kedepannya atau pada pencairan tahap dua nanti kita minta tidak lagi ada yang terlambat,” katanya.(bvc)

. .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *