Nenek Hanyut Ditemukan di Sungai Musi Empat Lawang

Tim SAR gabungan saat menyisir sungai melakukan pencarian korban hanyut (Foto : BPBD Kepahiang)

BengkuluVoice.com, Kepahiang – Seorang nenek yang dikabarkan hanyut terbawa arus Sungai Belimbing, Desa Kembang Seri pada Jumat (07/12/2018) lalu telah ditemukan di perairan Sungai Musi Kabupaten Empat Lawang, Minggu (09/12/2018) siang.

Kondisi nenek bernama Hauna (60) saat ditemukan sudah meninggal dunia dan mulai membusuk. Jasad Hauna yang berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan bersama warga setempat, dievakuasi menggunakan rakit dan dibawa ke rumah duka di Desa Kembang Seri Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang.

“Korban ditemukan di sekitar perairan Sungai Musi di Simpang Perigi Kabupaten Empat Lawang, korban dievakuasi dan diantar ke rumah duka,” sampai Kepala Pelaksana BPBD Kepahiang Taufik melalui Kabid Kedarutaran dan Logistik, Aryesi Maryana.

Korban sebelumnya dikabarkan hilang saat mencuci pakaian di Sungai Belimbing, dan diperkirakan telah hanyut terbawa arus deras sungai.(bvc)

. .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *