Seorang Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Mushola SPBU Pasar Kepahiang

Ilustrasi (foto : istimewa)

BengkuluVoice.com, Kepahiang – Seorang pria ditemukan tewas bersimbah darah di sebuah mushola SPBU di Kabupaten Kepahiang, Bengkulu pada Kamis (19/11/2020) sekitar pukul 22.00 WIB.

Korban yang disebut – sebut bernama Jeri (25) ini ditemukan oleh petugas SPBU setempat. Korban juga disebut sebagai rekannya atau juga sebagai karyawan SPBU.

Diceritakan oleh petugas yang menemukan korban jika ia mendapati korban sudah tergeltak bersimbah darah di dalam mushola.

Ketika itu ia akan meminjam kunci untuk melakukan tugasnya sebagai digitalisasi.

“Kami cari petugas kami dan lihat ada orang tergeletak dengan tubuh berdarah dalam musholah, pintu terkunci dari luar,” jelasnya.

Sebab tewasnya korban dengan tubuh berdarah ini masih belum diketahui. Sementara dari kepolisian setempat tengah melakukan olah TKP.(bvc)

. .

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *