BengkuluVoice.com, Kepahiang – Hasil tes swab seorang warga Desa Taba Tebelet Kecamatan Kepahiang dan satu tenaga medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kepahiang dinyatakan negatif corona.
Sebelumnya mereka terindikasi terinfeksi virus corona (Covid-19) setelah menjalani rapid test di RSUD Kepahiang belum lama ini.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kepahiang yang juga sebagai Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kepahiang Tajri Fauzan membenarkan informasi hasil swab test dari warga Taba Tebelet dan perawat RSUD tersebut.
“Ya, hasil swab mereka sudah keluar, hasilnya negatif semua,” sampai Tajri, Rabu (13/05/2020).
Diberitakan sebelumnya, seorang warga Desa Tabat Tebelet Kecamatan Kepahiang yang merupakan pasien RSUD Kepahiang terindikasi terpapar virus corona berdasarkan hasil rapid test yang dilakukan di RSUD Kepahiang Sabtu (02/05/2020).
Lantaran hasil dari rapid test pasien reaktif corona, seluruh tenaga medis dan sejumlah cleaning service RSUD Kepahiang yang pernah terlibat kontak dengan pasien menjalani rapid test. Hasilnya, seorang perawat RSUD reaktif corona.(bvc)