BengkuluVoice.com, Kepahiang – Pemkab Kepahiang bekerjasama dengan Yayasan Jantung Sehat mengadakan senam bersama, Minggu (06/01/2018) pagi. Kegiatan ini dalam rangka menyambut HUT ke-15 Kabupaten Kepahiang.
Bupati Kepahiang Hidayattullah Sjahid yang menghadiri kegiatan tersebut mengungkapkan senam bersama disamping memasyarakatkan olahraga juga membangun silaturahmi.
“Kegiatan ini untuk membangun silahturahmi antarkelompok senam jantung sehat, juga untuk masyarakat supaya lebih sehat,” kata Hidayat.
Sementara Ketua Yayasan Jantung Sehat Kabupaten Kepahiang Ny Efie Hidayat mengatakan senam sehat akan terus dilakukan dan ditingkatkan.
“HUT Kepahiang adalah momentum yang tepat bagi kita meningkatkan olahraga, agar masyarakat bisa menjadi lebih sehat,” sampainya.
Senam sehat ini juga diikuti oleh Wakil Bupati Kepahiang Netti Herawati, Sekda Zamzami Zubir, kepala OPD, dan Camat se Kabupaten Kepahiang serta anggota senam jantung sehat tingkat desa dan kelurahan.(bvc)